Solusi untuk Menata Ruang Tamu Kecil

shares |

Image: lonny.com
Sebagai ruangan yang pertama di rumah setelah membuka pintu, ruang tamu diharapkan dapat memberikan kenyamanan. Ruang tamu diibaratkan seperti mewakili isi rumah secara keseluruhan. Walaupun ukurannya kecil, Anda tetap bisa menyulap ruang tamu menjadi nyaman dan menenangkan.

Sebenarnya, menata ruang tamu kecil itu sama menantangnya dengan ruang tamu yang besar. Karena jika salah, ruang tamu besar pun bisa menciptakan suasana yang dingin. Sedangkan ruang tamu yang kecil pun akan terasa sesak dan sempit jika penataannya salah. Lalu bagaimana solusinya?

Ada beberapa tips yang dapat Anda coba untuk membuat ruang tamu kecil menjadi nyaman. Apa saja?

Menggunakan furniture multifungsi

Dengan memilih furniture multifungsi, Anda dapat menghemat tempat cukup banyak. Misalnya dengan memilih sofa berbentuk L, bangku dengan tempat penyimpanan di kolongnya, meja tamu berlaci, dan lain sebagainya. Pilihlah furniture yang rendah dan berkaki lurus untuk membuat ruangan terasa lapang

Tidak selalu harus berukuran kecil

Walaupun ruang tamu Anda kecil, bukan berarti juga harus memiliki perabotan dengan ukuran yang mini. Anda masih bisa bermain dengan skala ukuran. Misalnya pada sofa. Pilihlah sofa besar yang nyaman daripada sofa-sofa kecil dalam jumlah yang banyak yang nantinya justru akan memenuhi ruangan.

Tempatkanlah dekorasi yang strategis

Pilih dekorasi dinding seperti foto, lukisan, cermin besar, atau poster sesuai selera Anda. Pilihlah salah satu atau dua dekorasi yang berukuran besar sebagai pusat perhatian. Untuk menghasilkan efek dinding yang lebih tinggi, Anda dapat memenuhi satu dinding dengan foto-foto di dalam bingkai kecil.

Menggunakan warna berani

Ruang tamu tidak harus selalu berwarna putih. Berikanlah warna berani dengan paduan yang kontras agar terlihat lapang dan nyaman. Pilih tema warna sesuai selera dan juga perabotannya seperti gorden, sofa, dan karpet.

Ingin melengkapi ruang tamu Anda dengan TV? Pilihlah TV LED terbaik dari Panasonic. TV keluaran terbarunya memiliki teknologi Hexa Chroma yang dapat menghasilkan gambar jauh lebih tajam dan seperti warna aslinya. Anda bisa mendapatkan TV LED terbaik hanya di Panasonic

loading...

Related Posts

0 comments:

Post a Comment

===============================| Rules Comment |==========================

[+] Tidak boleh berkomentar yang berbau Porn/Spam/Sara/menjatuhkan.
[+] Komentar yang beranonim tidak kami respon.
[+] Tidak Boleh ribut/bertengkar dalam berkomentar.
[+] Tidak boleh menaruh link hidup.

NB : Jika Melanggar, akan saya hapus komentar Anda.
Sekian, Terima Kasih*

=======================================================================